Rumah tumbuh merupakan sebuah hunian yang menjadi solusi bagi Anda yang ingin membangun rumah namun terhalang oleh ketersediaan lahan atau dana yang terbatas. Dengan harga properti yang semakin lama semakin melambung tinggi, lahan di daerah sekitar perkotaan yang semakin terbatas, dan permasalahan lainnya, memiliki rumah tumbuh menjadi salah satu jalan keluar Anda dari masalah tersebut. Rumah tumbuh adalah hunian yang memang didesain supaya pembangunannya bisa dilakukan beberapa tahap menyesuaikan kebutuhan pemiliknya. Dua alasan signifikan yang sering kali muncul ialah menyesuaikan dengan luas lahan atau anggaran yang dimiliki.
Terdapat dua jenis rumah tumbuh, yaitu rumah tumbuh vertikal dan rumah tumbuh horizontal. Sesuai dengan namanya, rumah tumbuh vertikal merupakan rumah tumbuh yang area rumahnya ditambah dan diperluas ke atas, sedangkan rumah tumbuh horizontal merupakan rumah tumbuh yang ditambah dan diperluas ke samping. Keduanya harus disesuaikan dengan jumlah lahan yang masih tersedia. Lalu kira-kira apa saja ya kelebihan jika Anda memiliki rumah tumbuh? Yuk simak beberapa alasan mengapa anda harus memiliki rumah tumbuh!
Dapat menyesuaikan dengan kebutuhan
Seiring berjalannya waktu, pasti Anda memiliki kebutuhan yang berbeda-beda setiap waktunya. Misalnya ketika Anda membeli rumah, Anda hanya masih tinggal sendiri dan belum memiliki keluarga, namun setelah beberapa waktu kemudian, Anda menikah dan memiliki anak.
Pada saat inilah kebutuhan Anda akan berubah dan memiliki rumah tumbuh adalah solusi yang tepat untuk kemudian Anda bisa menambah ruangan seperti kamar tidur, atau memperluas rumah menyesuaikan dengan lahan rumah Anda. Atau jika Anda yang setelah beberapa tahun memiliki rumah, namun terdapat kebutuhan bahwa Anda ingin memiliki ruang tambahan untuk ruangan kerja khusus, penggunaan konsep rumah tumbuh pun menjadi solusi yang bisa dilakukan.
Dapat menyesuaikan dengan anggaran
Pembangunan rumah tumbuh sangat sesuai untuk Anda yang sudah memiliki anggaran yang cukup untuk membangun atau membeli rumah, namun rumah tersebut masih belum cukup besar jika nantinya beberapa tahun kemudian terdapat penambahan anggota keluarga Anda. Dengan adanya konsep rumah tumbuh, dalam situasi ini kita masih bisa menyiapkan anggaran tambahan jika nanti ada keperluan yang lebih lagi hingga anggaran tambahan yang sudah kita siapkan setelahnya bisa digunakan untuk pembangunan lebih lanjut pada rumah tumbuh Anda.
Desain rumah yang menyesuaikan selera
Pembangunan rumah tumbuh juga bisa Anda lakukan jika misalnya setelah beberapa tahun Anda ingin memiliki tambahan ruangan dengan desain ruangan tambahan yang sedang mengikuti tren terkini atau selera Anda sendiri.
Berikut merupakan berbagai ragam dan keunggulan jika Anda memakai rumah tumbuh. Meskipun rumah tumbuh didesain untuk pembangunan secara bertahap, namun Anda tetap harus memiliki perencanaan jangka panjang yang sudah harus Anda pikirkan dan siapkan sebelumnya serta harus tetap menyesuaikan dengan desain lahan dan juga dengan kondisi rumah awal Anda, dan tidak lupa untuk menggunakan jasa kontraktor yang profesional dan sudah terpercaya supaya kualitas pembangunan rumah tumbuh Anda tetap berkualitas.
Untuk informasi hunian yang nyaman dan terpercaya, kalian bisa mengunjungi website Ray White Menteng di https://menteng.raywhite.co.id/ atau bisa hubungi Ray White Menteng di (62-21) 31909333 atau menteng@raywhite.co.id. Find a home that suits your lifestyle with Ray White!
“Ray White Menteng, Your Best Property Agency Since 1998"
Share